Profil 5 Top Scorer Ligue 1, Pemain PSG Puncaki Daftar

Ligue 1 musim 21/22 berakhir pada 21 Mei lalu. Paris Saint-Germain (PSG) keluar sebagai juara, meraih trofi ke-10 mereka atas perhelatan sepak bola paling bergengsi di Prancis tersebut. Memantapkan harga diri klubnya, Kylian Mbappé berhasil mengukir sejarah sebagai pencetak gol terbanyak musim lalu.

Bagaimana profil Mbappé dan 4 top scorer Ligue 1 lainnya? Berikut pembahasannya.

5. Andy Delort

Andy Delort adalah seorang striker Nice yang berkebangsaan Rumania – Algeria. Ia lahir pada 9 Oktober 1991.

Karier profesionalnya dimulai bersama Ajaccio tahun 2008 silam. Sejak saat itu, ia sempat menjajaki 9 klub berbeda, termasuk Nice.

Delort menandatangani 4 tahun kontrak bersama Nice pada Agustus 2021. Ia mencetak hat-trik pertamanya di Ligue 1 pada 21 Mei 2022, di mana Nice berhasil mengalahkan Reims 3-2. Sepanjang musim 21/22, Delort telah mencetak 18 gol dari 35 penampilan.

Delort pernah meraih gelar sebagai top scorer Ligue 2 musim 13/14 dengan 24 gol. Mengingat prestasi tersebut, bukannya tak mungkin ia memanjat daftar ini suatu waktu.

4. Moussa Dembélé

Lahir pada 12 Juli 1996, Dembélé merupakan striker Prancis yang bermain untuk Lyon. Kontrak 5 tahunnya bersama Lyon ditandatangani pada 2018. Selain bermain di Ligue 1, Dembélé juga pernah menjajaki Premier League, Scottish Premiership, dan La Liga.

Dembélé menjadi salah satu aset berharga Lyon. Pada UEFA Champions League 19/20, misalnya, ia berhasil membawa Lyon pada babak semifinal setelah menyumbang 2 gol untuk klubnya. Di Ligue 1 musim lalu, Dembélé berhasil mencetak 21 gol dari 30 penampilan.

3. Martin Terrier

Martin Terrier lahir pada 4 Maret 1997. Ia berperan sebagai sayap kiri untuk Rennes. Sebelumnya, Terrier juga pernah tergabung dalam Lille, Strasbourg, dan Lyon. Terrier merupakan peraih penghargaan UNFP Ligue 1 Player of The Month untuk periode Maret 2022.

Gol profesional pertamanya dicetak untuk Lille pada laga Coupe de la ligue melawan Excelsior. Sementara itu, gol Ligue 1 pertamanya juga dicetak untuk Lille sebagai pemain cadangan saat melawan Montpellier. Bersama Rennes, Terrier tercatat mencetak 21 gol dari 37 penampilannya musim lalu.

2. Wissam Ben Yedder

Lahir pada 12 Agustus 1990, Yedder berperan sebagai striker untuk Monaco. Karier profesionalnya dimulai bersama UJA Alfortville pada 2009. Sejak saat itu, ia telah membela Toulouse, Sevilla, dan Monaco.

Biaya pelepasan Yedder termasuk yang termahal di Sevilla, yaitu mencapai €40 juta. Gol pertamanya untuk Monaco dicetak pada 25 Agustus 2019 dalam laga melawan Nimes.

Yedder tercatat mencetak 25 gol dari 37 penampilan selama Ligue 1 21/22. Rekor tersebut termasuk sebuah hat-trik dalam laga melawan Brest. Yedder juga meraih penghargaan Player of the Month pada Januari 2022.

  1. Kylian Mbappé

Mungkin, kamu sudah tidak asing lagi dengan namanya. Kylian Mbappé merupakan striker untuk PSG. Ia lahir pada 20 Desember 1998. Di usianya yang terhitung muda, Mbappé diperhitungkan sebagai pemain terbaik dengan nilai tertinggi di dunia.

Mbappé telah bergabung bersama PSG sejak 2017. Harga transfernya mencapai €180 juta, menjadikannya sebagai pemain termahal kedua sekaligus pemain remaja termahal saat itu.

Prestasinya memang membanggakan; ia telah membantu PSG meraih 4 trofi Ligue 1 dan 3 trofi Coupe de France. Musim lalu, Mbappé tercatat mencetak 28 gol dari 35 penampilan. Saat ini, ia merupakan pencetak gol terbanyak kedua dalam sejarah PSG.

Leave a comment