Chili Ajukan Protes ke FIFA, Ekuador Lakukan Kesalahan Demi Masuk Piala Dunia 2022

Untuk bisa masuk ke final Piala Dunia 2022, setiap negara tentu saja ingin memperkuat negaranya masing-masing dengan permainan yang bagus. Ekuador juga ikut berjuang untuk masuk ke Piala Dunia 2022 Qatar. Sayangnya, Ekuador berbuat kesalahan hingga Chili ajukan protes ke FIFA.

Chili meminta FIFA agar bisa memutuskan kelayakan seorang pemain dari Ekuador. Diduga ada seorang pemain yang menggunakan paspor dan akte kelahiran yang palsu. Chili juga menuntut FIFA agar mempertanyakan partisipasi mereka pada laga Piala Dunia 2022 ini.

Timnas Ekuador Lakukan Pelanggaran, Chili Ajukan Protes ke FIFA

Alasan Chili ajukan protes ke FIFA semata-mata karena pelanggaran yang dilakukan oleh timnas Ekuador. Ekuador diketahui telah memainkan pemain yang tidak memenuhi persyaratan.

Chili mengklaim jika salah satu pemain Ekuador yang bernama Byron Castillo tidak termasuk warga asli Ekuador. Meskipun  pada dokumen yang tertera tertulis jika dirinya merupakan warga asli dari Ekuador. Chili juga mengklaim jika pemain Ekuador yang bernama Byron Castillo tersebut lahir di negara Kolombia.

Selain itu, PSSI nya Chili juga membuktikan jika pemain yang bernama Byron Castillo itu lahir pada 25 Juni 1995. Lahirnya bukan pada tanggal 10 November 1998 seperti yang tertera pada dokumennya.

Dengan banyaknya bukti yang ditemukan terkait kecurangan timnas Ekuador, maka pihak Federasi Sepak Bola Chili terus mendesak FIFA agar melakukan penyelidikan secepat mungkin terkait dengan kejanggalan pertandingan laga menuju final Piala Dunia 2022 di Qatar 2022 ini.

Asosiasi Sepak Bola Chili juga mengatakan jika dalam kompetisi sepak bola dunia ini harus dilakukan secara adil, baik di luar maupun di dalam lapangan.

Timnas Ekuador sebenarnya sudah lolos ke Piala Dunia 2022 di Qatar setelah finis pada posisi keempat pada pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan.

Selama bermain memperkuat timnas Ekuador, Byron Castillo sudah tampil sebanyak delapan kali pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan di sepanjang tahun 2021/2022.

Ekuador Terancam Gagal Masuk Piala Dunia 2022, Jika Tuduhan Terbukti Benar

Jika berbagai tuduhan pada Byron Castillo yang dilayangkan oleh PSSI nya Chili ini memang benar adanya, maka timnas Ekuador pastinya akan dikenai sanksi oleh FIFA sebagai badan tertinggi sepak bola dunia.

Castillo yang dimungkinkan tidak memenuhi syarat ini dapat memunculkan masalah bagi Ekuador. Padahal, Ekuador merupakan salah satu dari keempat tim Amerika Selatan yang sampai saat ini dinyatakan lolos masuk ke Piala Dunia Qatar yang akan diselenggarakan November dan Desember 2022 ini.

Byron Castillo telah bermain di delapan dari total 18 pertandingan kualifikasi Ekuador. Dari pertandingan tersebut, mereka berhasil mengumpulkan sebanyak 14 dari 26 poin mereka.

Apabila mereka kehilangan poin yang terkumpul atas pertandingan yang dibantu oleh Castillo, maka mereka bisa saja kehilangan tempat atau bahkan gagal di Piala Dunia 2022 Qatar.

Chili finis pada urutan ketujuh dengan total 19 poin. Meski demikian, pengacara FA Chili Eduardo Carlezzo, mengatakan bahwa Chili diberi poin dari dua pertandingan yang melawan Ekuador yang didalamnya ada Castillo. Bahkan, mereka akan pergi ke Piala Dunia untuk menggantikan posisi mereka.

Pengacara FA Chili ini juga mengatakan jika Chili harus bisa memperoleh poin.  Sehingga, bisa pindah ke tempat keempat. Sebab Chili yakin bisa mengumpulkan jumlah bukti yang cukup banyak dari pelanggaran pemain Ekuador.

Perselisihan ini ternyata tidak pertama kalinya terjadi. Akan tetapi, perselisihan tersebut menjadi perselisihan yang kedua pada pertandingan kualifikasi Piala Dunia yang melibatkan timnas Chili.

Perselisihan dengan Ekuador ini membuat Chili ajukan protes ke FIFA untuk mendapatkan keadilan di laga sepak bola dunia ini.

Leave a comment